Posted by : Unknown Sabtu, 10 November 2012

 https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiQPU8plbSXe85OxntOxp-oz56806kJG2gFGmAiYvzV6pwezecP0dDY4alSay9LV-UIgfaug_Bu6jw2PNsYDYuEulA3Tkyca61wpcDadObvzY2JnbToGundtCdi292lG2pj0ykIpGouq70/s1600/autumn+in+my+heart.gif.
http://www.hancinema.net/photos/photo3265.jpg.
DEMAM Korea sedang melanda Indonesia. Sepanjang tahun 2012 ini, setiap bulannya ada saja konser artis K-Pop digelar di Jakarta. DVD bajakan serial Korea pun laris manis di pusat perbelanjaan.
Sadar atau tidak, sebenarnya ‘virus’ hiburan Korea sudah masuk ke Indonesia sejak 1 dekade silam.
Meski bukan serial Korea pertama yang tayang di TV nasional, serial Endless Love (2000) yang dibintangi Song Hye Kyo, Song Seung Hun, dan Won Bin boleh dibilang pelopor demam serial Korea di Indonesia. Ketika mengisi slot pukul 18.00 WIB setiap Senin-Jumat di Indosiar, ratingnya tak pernah jauh-jauh dari 10 besar, mampu bersaing dengan drama lokal.
Winter Sonata (2002), ketika pertama tayang primetime mingguan di SCTV, ratingnya memang tak terlalu bagus. Sampai digeser ke slot tengah malam. Namun saat direrun secara stripping di Indosiar pada pukul 17.00 WIB, share-nya justru lebih baik. Di negara seperti Jepang dan Taiwan, serial yang dibintangi Choi Ji Woo dan Bae Yong Jun ini diulang berkali-kali dan tetap mendapat respon positif.
Mulai hari ini, Senin (29/10), 2 drama Korea yang mengharu biru ini hadir kembali, kali ini di antv. Winter Sonata menyapa pemirsa pagi, setiap Senin-Jumat pukul 09.00 WIB. Sementara Endless Love hadir menemani pemirsa primetime, setiap Senin-Jumat pukul 20.30 WIB.
Siap bernostalgia bersama Winter Sonata dan Endless Love ya..... siap2 tisunya buat ngusap air mata..hehe
sumber : http://hiburan.plasa.msn.com

Leave a Reply

Teman-teman jangan lupa komentar, saran dan pendapatnya ya....

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © KoreAn News - Korea - Powered by Blogger - Designed by Sii-Ull -