Posted by : Unknown Sabtu, 18 Mei 2013


Beberapa waktu lalu tiga stasiun besar Korea, MBC, KBS dan SBS mengaku menunggu keputusan pengadilan sebelum memberlakukan larangan tampil di televisi bagi Park Shi Hoo. Kini kasus tuduhan perkosaan yang dialami Park Shi Hoo telah mengalami titik terang dengan dicabutnya tuntutan korban terhadapnya. Namun, stasiun KBS mengungkapkan Park Shi Hoo belum bisa tampil di layar kaca.

Hingga saat ini memang belum ada pengumuman resmi dari MBC, KBS dan SBS tentang larangan tampil Park Shi Hoo di TV. Tetapi, perwakilan KBS meramalkan aktor "Cheongdamdong Alice" itu tak akan bisa tampil lagi di televisi untuk waktu yang lama. Imej negatif karena kasus perkosaan itu rupanya dirasa masih melekat padanya.

"Park Shi Hoo belum masuk dalam daftar artis yang diblack-list dari KBS karena investigasi kasusnya masih berjalan," ujarnya. "Karena itulah dia tak masuk dalam daftar tersebut."

"Tapi walaupun dia tak masuk dalam daftar, nasibnya untuk bisa tampil lagi di televisi masih belum jelas di masa datang," tambahnya. "Dia membuat kasus yang heboh di publik dan opini penonton terhadapnya tidak positif."

sumber : wowkeren.com

Leave a Reply

Teman-teman jangan lupa komentar, saran dan pendapatnya ya....

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © KoreAn News - Korea - Powered by Blogger - Designed by Sii-Ull -