Posted by : Unknown Rabu, 23 Januari 2013


YG Entertainment telah mengumumkan bahwa Big Bang, yang baru-baru ini tur keliling dunia melewati 12 negara dan 24 kota untuk konser ‘Big Bang Alive Tour 2012‘, akan merilis sebuah DVD untuk konser ‘Alive Tour In Seoul‘ yang digelar Maret 2012 lalu.
‘Big Bang Alive Tour’ melakukan pemberhentian di Amerika Serikat, Eropa, dan Asia dan mencatat rekor penjualan tiket yang luar biasa di setiap benua yang mereka kunjungi, membuktikan popularitas Big Bang.
DVD konser ini menampilkan 2 segmen dengan bagian pertama menampilkan live sessions dan remix lagu-lagu hit Big Bang, total 23 lagu, dan bagian kedua menampilkan rekaman behind-the-scenes konser, yang termasuk sebuah klip film making-of dan multi-angle dari encore “Bad Boy”.
Big Bang akhirnya akan menyelesaikan kesuksesan tur mereka dengan konser encore final, “Big Bang Alive Galaxy Tour In Seoul the Finale” dari tanggal 25-27 di Seoul Olympics Gymnastics Arena.
DVD konser ini juga akan dijual di rangkaian konser final Big Bang di Seoul sebelum rilis resmi pada tanggal 29. Pre-order untuk DVD konser ini telah dimulai hari ini tanggal 22 Januari.

Credits: Allkpop
 

Leave a Reply

Teman-teman jangan lupa komentar, saran dan pendapatnya ya....

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © KoreAn News - Korea - Powered by Blogger - Designed by Sii-Ull -